ZONA DOWNLOAD

MY FRIENDS

WELCOME TO WIDYA SCHOOL

Operator Perhitungan & Fungsi Statistik

10.1. Tujuan

Setelah menyelesaikan kegiatan belajar ini, peserta didik dapat :
1. Menggunakan Operator perhitungan microsoft excel
2. Penggunaan fungsi bantu statistik dengan benar

10.2. Operator Perhitungan microsoft Excel (spreadsheed)

Penjumlahan, pengurangan, perkalian, pembagian, dan pangkat dilakukan dengan cara menuliskan alamat selnya bukan angkanya pada formula bar.

Misal :
Penjumlahan : =A1+B1 atau +A1+B1.
Pengurangan : =A1-B1 atau +A1-B1.
Perkalian : =A1*B1 atau +A1*B1.
Pembagian : =A1/B1 atau +A1/B1.
Pangkat 2 : = A1^2 atau A1^2.

10.3. Fungsi Bantu Statistik

1. Max (Range) : mencari nilai terbesar dari suatu range.
2. Min (Range) : mencari nilai terkecil dari suatu range.
3. Sum (Range) : mencari jumlah dari isi data yang terdapat pada suatu range.
4. Average (Range) : mencari nilai rata-rata dari suatu range.
5. Count (Range) : mencari jumlah data yang terdapat pada suatu range.

Contoh :



Carilah rumus formula untuk menghasilkan nilai yang berwarna merah dibawah ini!

Cara pengerjaan :

1. Jumlah Nilai pada cell F6 adalah “=Sum(C6:E6)” atau “+C6+D6+E6”

2. Total Nilai Kelas pada cell C16 adalah “=Sum(C6:C15)”

3. Rata-rata Nilai Kelas pada cell C17 adalah “=Average(C6:C15)”

4. Nilai Terendah pada cell C18 adalah “+Min(C6:C15)”

5. Nilai Terbesar pada cell C19 adalah “+Max(C6:C15)”

6. Jumlah Data pada cell C20 adalah “+Count(C6:C15)”

Untuk nilai TAS dan nilai Praktikum, dapat dilakukan penggandaan rumus formula / melakukan copy rumus hanya dengan menggerakkan kursor ┼ pada sebelah kanan bawah cell yang akan di-copy lalu ke daerah yang masih belum ada rumus formulanya.

JANGAN LUPA BACA ARTIKEL INI YA ....

Untuk berlangganan gratis artikel terbaru dari Widya School's ke email anda, silahkan ketik email anda di bawah ini, kemudian klik tombol subscibe:


Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

FOLLOW US ON TWITTER

ABOUT ME


TKJ SMK N 1 JKT

HARDWARE PC

TIP DAN TRIK PC

JARINGAN KOMPUTER

MICROSOFT OFFICE

MY BANNER

logo

MY LINK

WIDYA SCHOOL'S

MY PAGERANK

PageRank Checker